RajaKomen
Ramadan di Masa Corona, Begini Tips Mengatur Uang Anda

Ramadan di Masa Corona, Begini Tips Mengatur Uang Anda

21 Apr 2020
451x
Ditulis oleh : Writer

Tinggal beberapa hari lagi, umat Muslim memasuki bulan Ramadan 1441 Hijriah. Bulan Ramadan kali ini memang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena kondisi kali ini yang diselimuti dengan wabah COVID-19. Harga-harga bahan pokok terlihat sudah mulai merangkak naik karena kendala distribusi yang terjadi. Selain itu, fenomena panic buying menambah meningkatnya harga bahan pokok menjelang bulan Ramadan. Kerap kali, pemerintah melakukan stabilitas harga pasar dengan melakukan operasi pasar.

Lantas, dengan kondisi tersebut, bagaimana cara mengelola keuangan yang baik dan tepat?

Seorang perencana Keuangan dari Advisors Alliance Group Indonesia, Andy Nugroho, memberikan pandangannya. Dirinya melihat bahwa himbauan dari pemerintah untuk tidak melaksanakan mudik ke kampung halaman di tahun ini, satu sisi merupakan kesempatan yang sangat baik untuk berhemat. Dengan tidak melaksanakan mudik, dana yang dimiliki dapat diprioritaskan untuk membeli makanan sehat maupun suplemen agar badan bisa tetap fit dan sehat.

"Pemerintah kan masih menyarankan untuk lebaran di rumah, nggak pulang kampung dulu. Tetap prioritasnya adalah kita mengatur keuangan lebih kepada belanja kebutuhan makanan dan suplemen yang bisa meningkatkan imunitas kita. Prioritasnya di situ," kata Andy, Senin (20/4) kemarin.

Andy juga merekomendasikan bahwa masyarakat sebaiknya menyediakan uang tunai lebih.

"Kita tetap menjaga ketersediaan dana cash kita. Misalnya dibandingkan untuk belanja hal kurang penting, mending dananya tetap tersedia. Jadi seandainya kita terkena sesuatu, atau pun sakit dan harus segera mendapat perawatan, mending dananya disiapkan untuk itu. Dana daruratlah, untuk jaga-jaga. Karena bisa jadi kemudian kita harus mendapatkan perawatan," jelas Andy.

Andi menuturkan meskipun tidak melaksanakan mudik, masyarakat masih dapat melakukan 'bagi-bagi angpao' atau pun bersilaturahim, meskipun dengan cara yang sedikit berbeda saat ini.

"Biasanya yang mau bagi-bagi angpao silakan saja, cuma caranya tidak memberi amplop, cash, atau mau memberi angpao ke kerabat di kampung ya transfer saja. Atau mau memberikan angpao ke orang tua, ditrasnfer saja. Walaupun ada dana tambahan, tapi kalau situasi belum membaik jangan kemudian mengundang orang datang untuk silaturahmi. Nah, gantinya bisa dengan video call kerabat terdekat," pungkasnya.

Baca Juga:
Kelebihan Memasak Nasi Menggunakan Polytron Rice Cooker Donabe PRC 1201

Kelebihan Memasak Nasi Menggunakan Polytron Rice Cooker Donabe PRC 1201

Gaya Hidup      

18 Maret 2023 | 378


Nasi sampai saat ini masih menjadi primadona sebagai makanan pokok orang Indonesia. Makan nasi hanya dengan garampun sudah dapat mengatasi lapar bagi sebagian orang. Dan beras di Indonesia ...

Dapatkan Jasa Ekspedisi Cargo Rute Surabaya- Makassar Termurah Dan Aman Hanya Di Klik Logistics

Dapatkan Jasa Ekspedisi Cargo Rute Surabaya- Makassar Termurah Dan Aman Hanya Di Klik Logistics

Tips      

24 Jul 2022 | 431


Anda selama ini merasa kesulitan menemukan jasa ekspedisi cargo Surabaya Makassar tarif termurah dan pasti aman? tidak usah khawatir, ternyata Anda bukan satu-satunya. Karena pada ...

Keterampilan Komunikasi Efektif: Fondasi Utama Mahasiswa Bimbingan dan Konseling

Keterampilan Komunikasi Efektif: Fondasi Utama Mahasiswa Bimbingan dan Konseling

Pendidikan      

15 Feb 2024 | 130


Keterampilan komunikasi efektif adalah unsur kunci yang mendukung kesuksesan di berbagai bidang, termasuk dalam profesi bimbingan dan konseling. Bagi mahasiswa bimbingan dan konseling, ...

Mengapa Proses Demokrasi dan Reformasi Bisa Rusak, Siapa Yang Akan Tanggung Jawab?

Mengapa Proses Demokrasi dan Reformasi Bisa Rusak, Siapa Yang Akan Tanggung Jawab?

Politik      

12 Feb 2024 | 153


Reformasi dalam konteks demokrasi merujuk pada serangkaian upaya atau perubahan yang dilakukan untuk meningkatkan atau memperbaiki sistem demokrasi suatu negara. Reformasi demokrasi dapat ...

Cara Baru Beriklan Dengan Aplikasi Soorvei

Cara Baru Beriklan Dengan Aplikasi Soorvei

Tips      

1 Okt 2020 | 414


Total belanja iklan nasional tahun 2018 mencapai 145T, sedangkan tahun 2019 mencapai 181T. Meskipun pada tahun 2020 belanja iklan dipastikan turun karena pandemic covid-19 menarik bahwa ...

Anda Sudah Tahu? Ini 7 Fakta mengenai Buah Salak

Anda Sudah Tahu? Ini 7 Fakta mengenai Buah Salak

Fakta      

3 Apr 2020 | 622


pingingaul.com - Siapa yang gak mengetahui Buah Salak? beberapa waktu yang lalu, seorang artis tanah air sempat menjadi trending topic, karena kesulitan untuk mengupas buah salak. ...

Copyright © PinginGaul.com 2024 - All rights reserved
Scroll Top