RajaKomen
Alasan Hijab Segi Empat Masih Tetap Eksis Di kalangan Hijabers

Alasan Hijab Segi Empat Masih Tetap Eksis Di kalangan Hijabers

24 Okt 2019
478x
Ditulis oleh : Goresan Pena

Alasan Hijab Segi Empat Masih Tetap Eksis Di kalangan Hijabers - Bagi wanita muslim, berhijab merupakan suatu kewajiban pada setiap wanita. Dengan semakin banyaknya wanita muslim yang memiliki kesadaran untuk menutup aurat tentunya tidak mengherankan jika perkembangan hijab di Indonesia semakin pesat. Karena perkembangan ini sehingga hijab di Indonesia memiliki banyak variasi, dari model hijab hingga penggunanya.

Sekarang ini trend hijab yang fashionable semakin lama semakin mengalami perubahan dari waktu kewaktu. Seperti hijab pashmina, layer, segi empat dan sebagainya. Tetapi tampaknya sekarang-sekarang ini mulai kembali lagi menjadi trending di kalangan hijabers, yakni hijab dengan model segiempat.

Hijab segi empat sekarang ini mulai eksis kembali karena beberapa alasan, yaitu :

Praktis Dan Simple                                                            

Untuk wanita yang memiliki kesibukan yang padat, diharuskan untuk bekerja secara fleksible dan dinamis terlebih wanita yang berhijab. Kreasi hijab yang layering, panjang dan sebagainya menjadi terasa ribet. Dan hijab segi empat menjadi pilihan yang nyaman, praktis namun tetap dapat tampil modis dan stylish.

Banyak Pilihan Bahan

Hijab segi empat memiliki model yang simple dan sederhana, selain itu memiliki banyak pilihan bahan yang dapat kamu miliki. Misal, bahan katun yang cocok untuk beraktivitas sehari-hari, bahan sutera atau silk dapat digunakan pada acara-acara formal dan bahan voal yang sekarang ini sedang menjadi trend dikalangan para hijabers.

Trend Hijab Printed Scarf

Jika dahulu hijab dengan bentuk segiempat cenderung memiliki warna-warna yang solid dan polos, kali ini sudah tidak lagi. Sekarang ini, beberapa waktu terakhir trend printed scarf sedang sangat digandrungi para hijabers. Desain yang ekslusif dan dicetak sendiri dengan berbagai motif yang unik dan menarik menjadi incaran para hijabers. Tidak mengherankan jika hijab segiempat sekarang ini mulai eksis lagi.

Cocok Untuk Semua Bentuk Wajah

Model hijab segi empat hampir cocok dengan semua bentuk wajah. Cukup dengan mengakalinya dengan melipat kebelakang atau menggunakan dalaman (ciput) ataupun tidak sudah membuat model hijab segi empat lebih terlihat modis.

Mudah Dibentuk

Hijab segi empat sangat mudah dibentuk. Kamu dapat menggunakannya dengan mengikat ke belakang atau membiarkan ke depan untuk menutup area dada. Sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kenyamanan. Karena hal ini tentu saja membuat hijab segi empat cenderung lebih praktis dibandingkan dengan hijab model yang lainnya.

Baca Juga:
Shipper Mitra Jasa Kirim Barang Berkompeten Untuk Pertumbuhan bisnis Anda

Shipper Mitra Jasa Kirim Barang Berkompeten Untuk Pertumbuhan bisnis Anda

Gadget      

15 Mei 2021 | 602


Asumsi masyarakat Indonesia sekarang ini, kirim barang lebih mudah pakai aplikasi. Dimana teknologi sudah menjadi sangat moder, beli apapun tidak harus mengunjungi toko fisiknya, pasar ...

Tips Membuka Usaha Baju Muslim

Tips Membuka Usaha Baju Muslim

Tips      

17 Jul 2020 | 771


Menjual atau membuka usaha baju muslim mungkin terlihat mudah, hanya dengan mengikuti model yang ada dan menjualnya di pasaran. Tetapi kita perlu menginat bahwa pesaing yang menjual produk ...

Bisnis Berjualan Pulsa Online dan PPOB, Modal Kecil Dengan Keuntungan Yang Menggiurkan

Bisnis Berjualan Pulsa Online dan PPOB, Modal Kecil Dengan Keuntungan Yang Menggiurkan

Gadget      

11 Mei 2020 | 517


Di era serba teknologi sekarang ini ada baiknya jangan hanya mengandalkan pekerjaan fisik saja, pastikan juga Anda memiliki pekerjaan lain yang berhubungan dengan teknologi. Misalnya saja ...

5 Model Kebaya Kartini Modern

5 Model Kebaya Kartini Modern

Tips      

18 Mei 2020 | 2997


Model kebaya sekarang ini memang sudah banyak yang keren dan mengikuti keinginan pasar. Model kebaya yang sekarang ini tidak pernah ketinggalan jaman adalah model kebaya kartini. Model ...

Strategi Pemasaran Lewat Internet yang Paling Efektif

Strategi Pemasaran Lewat Internet yang Paling Efektif

Tips      

1 Okt 2018 | 554


Saat memutuskan untuk berbisnis atau memulai usaha sendiri, maka ada banyak hal yang perlu diperhatikan agar bisnis tersebut dapat berjalan lancar. Bisnis juga dapat dilakukan secara ...

Alasan Mengapa Harus Beli Kavling Pemakaman Muslim Al Azhar Memorial Garden

Alasan Mengapa Harus Beli Kavling Pemakaman Muslim Al Azhar Memorial Garden

Gaya Hidup      

4 Feb 2021 | 418


Ditengah-tengah keterbatasan lahan pemakaman umum, bagi Sebagian kalangan pemakaman modern menjadi pilihan alternative dan konsep yang diusung tidak hanya modern tetapi juga mewah. ...

Copyright © PinginGaul.com 2023 - All rights reserved
Scroll Top