RajaKomen
Wisata Menarik Nan Indah Di Cirebon Dan Sekitarnya, Jawa Barat

Wisata Menarik Nan Indah Di Cirebon Dan Sekitarnya, Jawa Barat

2 Sep 2019
1207x
Ditulis oleh : Goresan Pena

Wisata Menarik Nan Indah Di Cirebon Dan Sekitarnya, Jawa Barat - Jawa barat mempunyai banyak destinasi wisata yang tidak kalah indahnya dengan tempat wisata daerah di Indonesia lainnya. Seperti halnya kota Cirebon dan sekitarnya. Cirebon tidak hanya menjai kota yang selalu dilewati ketika mudik, Cirebon juga memiliki banyak wisata yang tidak kalah menariknya dan jangan terlewati begitu saja. Begitu juga dengan daerah-daerah seputaran kota Cirebon, seperti Majalengka, Kuningan, dan Indramayu. Obyek wisata yang terdapat di daerah-daerah ini terkenal akan keindahan alamnya.

Destinasi wisata Cirebon dan sekitarnya yang dapat menjadi alasan untuk berkunjung untuk liburan, seperti di Kuningan, kota ini sangat identik dengan keindahan obyek wisatanya yang menjadikan ciri khas keindahan wisata kota kuningan. Cirebon adalah kota di pesisir pantai yang terkenal akan wisata religi dan wisata sejarah serta wisata kulinernya yang sudah terkenal di nusantara. Cirebon memiliki keraton-keraton yang menjadi pusat wisata sejarah yang membuat wisatawan penasaran akan kota Cirebon. Kulinernya pun sangat digemari oleh para wisatawan.

Berikut ini beberapa wisata indah dan menarik di kota Cirebon dan sekitarnya :

Batu Lawang Cirebon

Keberadaan batu lawang ini memang agak sedikit tersembunyi, sehingga ada warga Cirebon pun yang belum mengetahuinya. Dinamakan batu lawang, karena bukit ini menyerupai lawang atau pintu yang terbentuk secara alami. Batu lawang ini memiliki ketinggian beragam mulai dari 20 meter sampai lebih dari 100 meter dan lebar kurang lebih sekitar 200 meter. Tebing ini dipenuhi dengan lumut yang menjulang dan hamparan alam yang indah dan enak dipandang. Suasananya yang masih dan eksotis menambah keistimewaan tempat ini. Tempat ini cocok untuk yang memiliki hobi ekstrem seperti panjat tebing.

Gua Sunyaragi

Gu sunyaragi dahulunya merupakan lokasi tempat untuk bertapa atau peristirahatan Sultan Cirebon dan keluarganya. Komplek ini mendapati 18 bangunan kuno dengan perpaduan arsitek Indonesia Klasik dan Tiongkok. Di komplek gua sunyaragi ini terdapat dua bagian yaitu pesanggrahan untuk ruang tidur dan rias, serta gua yang berisi banyak lorong seperti labirin. Suasana mistis akan langsung terasa ketika berkunjung kesini, tetapi jangan khawatir, karena keindahannya tetap mempesona. Selain itu area gua sunyaragi terdapat wahana-wahana lain yang memanjakan pengunjung seperti flying fox, sepeda gantung dan wahana permainan lainnya.

Curug Ibun Pelangi

Curug ini terletak di desa Sukadana yang dahulunya dikenal memiliki wisata Goa Lalay yang terkenal dengan sebutan Green Canyonnya Majalengka. Letak curug ini tidak jauh dari goa tersebut. Dinamakan Ibun Pelangi atau Embun Pelangi, karena embun mengakibatkan jatuhnya aliran air sungai di air terjun saat terkena sinar matahari menciptakan efek pelangi disekitar air terjun, terutama pada saat hari sedang cerah. Selain melihat air terjun, disini Anda juga dapat menikmati eksotisme panorama batu cadas yang mengapit sungai Cilongkrang.

Curug Sempong

Curug Sempong merupakan tempat dengan panorama air terjun dan rimbunnya pepohonan yang indah dan sangat asri. Curug ini dinamakan Sempong karena bentuknya agak masuk ke dalam dinding tebing atau dalam bahasa sunda dinamakan nyempong. Aliran sungai yang mengalir di curug ini pun bernama Cisempong. Meskipun jalan menuju Curug Sempong agak sulit karena Anda harus menuruni bukit curam yang lumayan licin. Tetapi Anda tidak akan kecewa berkunjung ketempat ini karena pemandangan alamnya menakjubkan mata. Curug Sempong memiliki ketinggian sekitar 10 meter dengan dua kolam dibawahnya. Sisa larva purba yang membatu semakin menambah indah dan menarik curug ini, sehingga menjadi daya tarik bagi penelitian geologi.

Bukit Panembongan Kuningan

Bukit Kuningan ini merupakan obyek wisata yang sangat cocok digunakan untuk foto selfie atau Anda yang menyukai hobi photography. Obyek wisata ini menawarkan pemandangan hijau yang indah dan dapat dinikmati dari atas ketinggian. Dan menariknya di bukit panembongan ini terdapat gardu-gardu untuk foto-foto. Selain itu Anda dapat melakukan flying fox dari atas bukit dan Anda dapat melihat pemandangan yang menakjubkan dari ketinggian.

Telaga Biru Cicerem, Kuningan

Telaga biru cicerem memiliki pesona yang eksotis, selain karena dananunya yang berwarna biru, ikan-ikan yang ada didalamnya menambah keindahan alam yang lengkap. Telaga biru terletak di kaki gunung Ciremai, tempat ini masih dikelilingi oleh aneka pepohonan rindang. Letaknya pun jauh dari jalan raya sehingga suasan di tempat ini tenang dan bebas dari polusi udara. Warna air yang biru dan jernih membuat tempat ini semakin mempesona dan eksotis. Tempat ini cocok untuk menenangkan diri sejenak dari rutinitas suasana kota.

Itulah beberapa tempat wisata di Cirebon dan daerah sekitarnya. Cirebon dan sekitarnya selain memiliki tempat-tempat wisata menarik yang membuat orang untuk berkunjung ataupun singgah, Cirebon juga merupakan tempat bisnis yang memiliki prospek yang bagus. Karena Cirebon merupakan daerah yang strategis dan tempat bisnis yang bagus sebab Cirebon memiliki Pelabuhan yang tidak pernah sepi, stasiun kereta api yang berada di pusat kota, dan sekarang telah ada Bandara udara di majalengka dan terbesar di Jawa barat yang akan memudahkan transportasi untuk berbagai keperluan. Demikianlah artikel tentang wisata kali ini, jika Anda ingin tahu berbagai informasi yang lainnya Anda dapat membuka situs www.klipingqu.com dengan berbagai ulasan dan informasi yang bermanfaat dengan bahasa yang menarik dan mudah dicerna. 

Baca Juga:
https://masoemuniversity.ac.id/

Apakah Jurusan yang Diminati Selalu Menjamin Masa Depan yang Cerah?

Pendidikan      

9 Agu 2024 | 43


Memilih jurusan kuliah adalah salah satu keputusan paling penting dalam perjalanan karier seseorang. Banyaknya pilihan jurusan yang tersedia seringkali membuat siswa-siswi bingung dan ...

Pesan Nasi Tumpeng Enak Dan Murah Di Jakarta

Pesan Nasi Tumpeng Enak Dan Murah Di Jakarta

Kuliner      

2 Agu 2019 | 2518


Pesan Nasi Tumpeng Enak Dan Murah Di Jakarta - Tumpeng sudah menjadi simbol untuk merayakan suatu acara seperti hajatan atau syukuran di Indonesia. Kehadiran nasi tumpeng bukan hanya ...

Pasti Jaya Distributor Penyedia Produk Waterstop Berkualitas Untuk Konstruksi Bangunan Anda

Pasti Jaya Distributor Penyedia Produk Waterstop Berkualitas Untuk Konstruksi Bangunan Anda

Tips      

17 Jul 2021 | 729


Waterstop pada sebuah bangunan adalah bagian yang paling penting yang harus dipasang. Dan juga merupakan rangkaian jenis waterproof yang banyak digunakan. Akan tetapi pemasangan waterstop ...

Pesantren Al Masoem

Fasilitas Ekstrakurikuler di SMA Islam Al Masoem Bandung

Pendidikan      

14 Jun 2024 | 116


Fasilitas ekstrakurikuler di SMA Islam Al Masoem Bandung memiliki peran yang sangat penting dalam pengembangan siswa secara holistik. Dikenal sebagai salah satu sekolah Islam unggulan di ...

8 Ide Konten Youtube Bermanfaat Agar Subscriber Bertambah

8 Ide Konten Youtube Bermanfaat Agar Subscriber Bertambah

Tips      

22 Jul 2024 | 69


Konten Youtube telah menjadi salah satu platform yang paling populer untuk berbagi informasi, hiburan, dan pengetahuan. Dengan begitu banyak kanal yang bersaing, menjadi penting untuk ...

Cara Memasukkan Website di Halaman Satu Google

Cara Memasukkan Website di Halaman Satu Google

Tips      

31 Mei 2024 | 162


Cara memasukkan website di halaman satu Google merupakan keinginan bagi setiap pemilik website. Halaman pertama Google adalah tempat yang paling diinginkan oleh pemilik website untuk ...

Copyright © PinginGaul.com 2024 - All rights reserved
Scroll Top